PERSEPSI IBU BALITA TENTANG PANDEMI COVID-19 BERHUBUNGAN DENGAN JUMLAH KUNJUNGAN BALITA DI POSYANDU DESA MIDANG WILAYAH KERJA PUSKESMAS SESELA KABUPATEN LOMBOK BARAT TAHUN 2022
Abstract
Setelah Indonesia menetapkan penyakit Covid-19 sebagai Bencana Nasional sejak 14 Maret 2020 diketahui jumlah D/S Posyandu sebanyak 63.1% pada tahun 2020, di Kabupaten Lombok Barat sebanyak 74.07%, dan Desa Midang wilayah kerja Puskesmas Sesela yaitu 64.10% merupakan D/S terendah dan masih berada dibawah target. Selain itu, berdasarkan survey pendahuluan diketahui ibu balita merasa khawatir untuk membawa balita ke posyandu karena takut tertular covid-19. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan Persepsi Ibu Balita Tentang Pandemi Covid-19 dengan jumlah kunjungan balita ke posyandu di Desa Midang wilayah kerja Puskesmas Sesela Tahun 2021. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional, dengan populasi sebanyak 782 responden dengan sampel sebanyak 265. Tehnik pengambilan sampel dilakukan dengan teknik Simple Random Sampling yaitu cara pengambilan sampel dari populasi secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi. Berdasarkan hasil uji statistik menggunakan uji Rank Spearman didapatkan hasil yaitu P-Value = 0.003 < α = 0.05 yang artinya adalah terdapat hubungan antara persepsi ibu balita tentang pademi covid-19 dengan jumlah kunjungan balita di Posyandu Desa Midang Wilayah Kerja Puskesmas Sesela Kabupaten Lombok Barat tahun 2021. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu responden yang memiliki persepsi baik tentang pandemi Covid-19 mayoritas mereka selalu hadir ke posyandu setiap bulan. Saran bagi Kepala Puskemas Sesela adalah untuk terus mengintensifkan kegiatan-kegiatan dalam memberikan pemahaman dan memberikan informasi yang benar dan tepat tentang Covid-19 kepada ibu balita agar persepsi ibu balita tentang Covid-19 semakin baik.
Copyright (c) 2022 Taufiqurrahman

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.